Percobaan Membuat Vlog Dari HP Android Bonus DIY Membuat Jok Tebal Bunga-bunga Tanpa Jahitan

Percobaan membuat vlog dari hp android ini membuat saya menampilkan DIY jok kursi yang sebenarnya sudah sering saya tunjukkan.


Bagi blogger yang sering membuat artikel tentang DIY (Do It Yourself), channel video youtube adalah sebuah keharusan, tapi dulu dengan berbagai alasan tidak pernah membuatnya. Sekarang setelah mendapat beberapa pencerahan dari belajar sendiri alias googling, ternyata asik juga bikin vlog. Sekali lempar, 2-3 buah mangga pak Raden bisa kita dapat, yaitu untuk bahan blog, vlog, mungkin juga instagram. 

Saya bukannya anti ikut kelas-kelas tertentu, tapi karena waktu keluar rumah terbatas, akhirnya googling menjadi sahabat paling setia dalam menambah ilmu-ilmu digital saya. 

Berhubung ini adalah vlog pertama saya, hasilnya sangat jauh dari sempurna. Saya melihatnya saja geli. Kaku banget. Suara saya juga kurang jelas, karena aslinya saya memang kalau bicara pelan seperti itu walaupun di blog dan chat cerewetnya minta ampun. Tapi alah bisa karena biasa kan? 
Harta warisan saya kali ini bukan kursi jebol lagi, melainkan benar-benar bolong. Bagaimana mau duduk, coba? Tapi berhubung sudah diwanti-wanti kursi tersebut harus disimpan (Ya iyalah, masa dipajang?), maka harus dicarikan jalan keluar agar kursi tersebut tidak menjadi semak. Untuk membuat kursi tersebut bisa dipakai lagi tidaklah mudah karena rangkanya kayu dan jalinan menjalin (rotan). Tukang menjalin rata-rata tinggal jauh dari kota dan tidak mau datang ke rumah. Kursinya yang harus bolak balik dibawa ke tukang. Capedeh!
Karena saya sedang hobi bikin jok, maka masalahnya tinggal menutup lubang tersebut. Untuk keperluan tersebut butuh waktu yang agak lama karena saya tidak mau membeli triplek atau kayu. Setelah tiba-tiba (sabar, di blog ini memang banyak keajaiban) saya menemukan triplek diatas kitchen cabinet (entah kenapa nangkring disitu), saya minta tolong pegawai kami yang laki-laki untuk menggergajinya. Kapan-kapan kita belajar menggergaji yuk. Agar kuat diduduki orang-orang berbadan sentosa seperti saya, triplek tersebut di-double dengan cara di paku.
Sayangnya, saya benar-benar tidak ada waktu luang sehingga skip pernis kayunya. Kapan-kapan saya tunjukkan bagaimana pernis kayu itu.



PERSIAPAN MEMBUAT JOK
Bahan:
  • Spon tebal. Saya membeli yang termurah di toko tersebut (Liman, Jogja) seharga Rp 56.000,- dan bisa jadi 2 jok. Saya memilih yang sangat tebal karena akan dipakai di ruang tamu. Pilih yang empuk.
  • Kain jok. Saya tidak menggunakan tenun seperti jok sebelumnya karena akan di lem. Kain tenun tidak bisa menempel dengan baik meski sudah distapler. Dari pengalaman itu saya memilih kain jok yang lebih tebal dan mudah diatur.
  • Karton. Bekas juga tidak apa-apa untuk melapisi bagian bawah. Saya tidak membuat jok yang bisa dibolak balik karena kursinya sudah jelak, bagian bawah jok akan mudah kotor.
  • Gunting dan cutter.
  • Spidol.
  • Lem kuning dan potongan sandal jepit. Potongan sandal jepit adalah alat paling pas untuk mengaplikasikan lem kuning secara merata.
  • Stapler besar dan isi. 


PERSIAPAN MEMBUAT VLOG
  • Tripod. Berhubung masih belajar, saya beli yang murah buatan China di Lazada seharga Rp 69.900,- bisa dipanjangkan hingga lebih dari tinggi 1 meter dan bonus U untuk pencengkeram handphone seperti di tongsis dan bluetooth. Saya pesannya merk Weifeng sih, tapi yang datang Tefeng. Ya sudahlah, sama aja kali ya? Bluetooth hanya bisa untuk shutter ya. Semurah itu nggak bisa ngarep banyak. Tadinya saya sudah niat mau beli di pusat elektronika di kota ini, tapi ternyata harganya lebih malah, sekitar Rp 105.000 - Rp 125.000 dengan merk sama tanpa bonus.
  • Kamera yang saya gunakan dari handphone lama Lenovo A6000. Tapi ini sudah 4G lo, penting buat upload ke youtube-nya karena perlu waktu yang lama.
  • Bersih-bersih meja dapur. Meja ini saya pilih meskipun letaknya di dapur karena atapnya bisa ditembus matahari secara merata sehingga sinarnya bagus. 
  • Ganti baju. Yup, tadinya sudah saya rekam ketika saya mengenakan daster kebanggaan. Eh, dasternya terpampang nyata di video, padahal kumal maksimal. Jadi, meskipun wajah tidak tampak, tetap perhatikan baju. Terus, mengapa tidak memperlihatkan wajah saya sekalian? Hihihiii... takut terkenal karena saya bukan banci tampil.
  • Download aplikasi Video Show. Aplikasi ini mirip Viva Video tapi lebih asik karena saya bisa menggabungkan video dan foto untuk keperluan cover depan videonya. Sempat terjadi drama karena saya ingin membeli paket pro-nya seharga Rp 25.000,- menggunakan pulsa, ternyata pulsa habis. Waktu mau mengisi pulsa dari m-banking, eh m-bankingnya error dan bikin panik. Sampai sekarang masalah tersebut belum terselesaikan karena tetap berhenti sampai verifikasi meski sudah di uninstall dan install. Besok baru bisa ke bank minta didownloadkan lagi. Tapi ajaibnya, saya sudah memanfaatkan fitur pro-nya. Mengapa saya upgrade ke pro? Karena fiturnya lebih banyak, dan yang paling penting bisa menghilangkan watermark Video Show.
  • Salah satu yang paling kurang memuaskan adalah suara. Sebenarnya saya sudah punya mikrofon yang dicantelkan di telinga itu. Tapi entah dimana saya meletakkannya. Waktu ngetes sih jelas karena hp ada didepan mulut. Begitu diletakkan di tripod, suara saya yang lemah lembut makin tak terdengar.
PROSES PEMBUATAN JOK DAN PEREKAMANNYA
Karena vlog ini tidak memerlukan wajah saya, jadi saya tidak perlu mandi dulu. Pilihlah ketika rumah sepi agar tidak ada suara lain yang masuk selain suara kita. Membuat contekan yang akan dibaca itu wajib ya bu, jangan improvisasi tapi hasilnya seperti orang linglung di video saya tersebut ya. Kalau pembawa acara di TV itu pakai teleprompter tapi kita cukup dengan contekan saja.

Kamera saya letakkan disamping, bukan dengan view atas lantaran mejanya cukup tinggi dan bendanya cukup besar. 

Lain kali jika sedang membuat gelang, tripod bisa dipendekkan dan diletakkan diatas meja untuk menghasilkan top view.
Setelah jadi, ternyata durasinya cukup lama sehingga perlu dipotong sedikit. Video yang terlalu panjang akan membuat penonton bosan. Kalau di channel beyourselfwoman sendiri, video-video dengan durasi dibawah 1 menit sudah memiliki views diatas 1.000. Sedangkan yang durasinya lama agak sulit mendapat view. Berhubung baru hari ini juga download Video Show, jadi butuh waktu lama untuk mengeditnya karena belum paham penggunaan fitur-fiturnya.
Selain itu, saya juga harus cara membuat thumbnail youtube dan ukuran yang bisa membuatnya tampak bagus tanpa kepotong. Jadi, untuk thumbail butuh foto size 1280 X 720 pixels. Fungsi thumbnail itu seperti cover buku agar menarik orang untuk klik. Thumbnail bisa langsung dipilih di akhir upload ke youtube. Tapi bisa juga diedit setelah upload. Untuk memunculkan fitur custom thumbnail ini, harus verifikasi ke google dulu, nanti kita diberi kodenya via SMS.
Ternyata video tersebut selesai dalam 3 menit. Terlalu lama untuk DIY sederhana seperti itu. Tapi namanya percobaan pertama, mohon dimaklumi ya. Nah, hasilnya seperti dibawah ini. Kedepannya, teman-teman akan melihat vlog dari saya agar DIY yang saya buat lebih mudah dipahami. Tapi itu berarti update blog saya tidak sekencang sebelumnya karena untuk membuat vlog perlu banyak persiapan dan waktu lama untuk edit.
Url vlog (maaf sementara belum bisa ditampilkan disini, url ini menuju youtube)

Post a Comment

17 Comments

  1. Ah sayang ga bisa liat yutubnya #miskinpaketan wkwk... tapi aku suka sama tampilan kursi barunya :). Kalau kain jok itu belinya dmn mb? Itu yg buat mobil aja atau yg biasa buat sofa?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cari free wifi dong :)) Itu belinya di Liman untuk sofa.

      Delete
  2. Keren banget ide membuat jok kursinya mak, pengen nyoba ah renov kursi - kursi sendiri di rumah

    ReplyDelete
  3. Dasternya bunga-bunga juga nggak mba?

    ReplyDelete
  4. Nggak sabar pengen nyoba sendiri.. nunggu rumah selesai dibangun :)
    sippp mak Lusi videonya. Bening ya, padahal pakai smartphone :)

    ReplyDelete
  5. Ibuku harus nonton ini...hahaha. keren mba, aplikatif asli

    ReplyDelete
  6. Vlog memang jadi trend sekarang ya... lebih kreatif dan eksis jadinya. Videonya cakep mbak, meski iya suaranya terlalu halus dan malah bikin penasaran karena orangnya nggak keliatan :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, ntar lagi nyari micnya entah nyelip kemana :))

      Delete
  7. maaakk, inspiratif bangeet sih kamooohhhh

    bukanbocahbiasa(dot)com

    ReplyDelete
  8. Cantiik kursinya...sepertinya mudah gitu ya? Kalau saya yg bikin belum kebayang soalnya mesti direcokin krucil yg kecil2 😀

    ReplyDelete
  9. Akoh noted sama tripod dan aplikasinya :D hehehhe membantu bangeeeet info kayak gini.
    Btw, kursi vintage kayak punya di rumahku di Manado. Udah susyeh nih dapatnya

    ReplyDelete
  10. jadi pingin beli tripod buat bikin video atau foto sendiri, soalnya ga ad ayg motoin di rumah

    ReplyDelete

Dear friends, thank you for your comments. They will be appeared soon after approval.

Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)