Rekomendasi 7 blog DIY (Do It Yourself) terbaik ini adalah sumber ide hobi saya dan semoga juga teman-teman.
Bukan mau sok ke bule-bulean, tapi kenyataannya saya banting stir ke niche craft dan DIY karena pengaruh blog-blog asing. Saya selalu terpana dengan blog mereka yang tak pernah kering ide dan selalu tampil prima.
Ternyata, blog-blog bagus itu memang hasil dari kerja keras dan penuh perencanaan. Tidak bisa sekarang nemu ide, bikin, lalu upload seperti saya. Apalagi lalu istirahat setelahnya selama beberapa hari.
Blog-blog tersebut juga dikelola bagai perusahaan. Jarang yang ditangani sendiri dari A-Z seperti saya. Ada yang mengajak kolaborasi dengan sesama blogger, ada yang membayar kreator profesional. Yang membuat saya heran, blog asing lebih suka menggunakan judul DIY meski ada crafnya juga disana. Mengapa, ya?
Kesimpulannya, jika ingin sebuah blog berkembang sebesar itu, maka diperlukan kerja tim.
Dengan kerja tim, pemilik blog bisa fokus pada penetapan garis besar konten agar menyatu dalam branding blog tersebut.Jadi ingat, seorang blogger sahabat saya sudah melakukan setengah dari itu, yaitu membayar penulis konten. Tentu bayaran yang dia tawarkan tidak besar karena tidak ada proses kreasi dan fotografi.
Kalau saya sendiri belum mampu seperti itu. Semoga kelak. Aamin. Syukur kalau dapat sesama blogger buat kolaborasi. Kolaborasi blogger Indonesia masih sebatas menulis tema yang sama atau bertukar konten. Sedangkan kolaborasi di salah satu blog dibawah ini adalah dengan menjadi admin.
Blog DIY seperti apa sih yang saya sukai?
- Loading blog cepat.
- Tidak banyak pop up ads.
- Foto besar dan terang.
- Lebih banyak tutorial buatan sendiri daripada kompilasi.
- Tidak banyak download.
Arikel yang berisi kompilasi tutorial di blog asing suka nggak kira-kira sampai susah mencari konten yang berisi karya pribadi.
Selain itu, banyak blog asing yang tidak upload foto satu per satu ke halaman blog dan meminta pengunjung untuk mendownload saja. Kalau pattern sih nggak apa-apa. Seringnya step by step juga harus download. Tapi mungkin ini ada baiknya buat si blogger. Seandainya dia ingin membuat ebook atau buku, tidak bekerja 2 kali. Saya saja yang terlalu malas menyimpan dan fakir kuota.
Jadi, berikut adalah Rekomendasi 7 Blog DIY, Yang Bisa Jadi Sumber Ide Hobimu.
1. Lia Griffith
"I believe that creativity lives in everyone!"
Beda dengan kebanyakan blogger yang saya tahu, Lia memulai blognya langsung secara profesional. Lia memperlakukan setiap postingan sebagai sebuah proyek. Karena itu pula, Lia cepat sekali berkembang sebagai individu dengan publikasi karya-karyanya di portal-portal besar seperti Country Living dan Good Housekeeping.Ketika menemukan blog ini, saya langsung suka dengan halaman depannya yang penuh foto-foto craft yang keren dan tidak banyak terhalang pop up ads seperti kebanyakan blog asing yang sudah ramai pengunjung.
Saat ini Lia dibantu oleh beberapa kreator profesional.
2. A Beautiful Mess
Pertama kali ketemu A Beautiful Mess dari akun youtube mereka, baru kemudian ke blognya. Blog ini dikelola oleh kakak beradik Elsie dan Emma dengan motto mereka:
"Stay home + make something!"
Karena moto itulah, maka isi blog ini tentang semua yang bisa dikerjakan di rumah. Sama seperti blog beyourselfwoman ini, kan?Walaupun wajah mereka enggak mirip tapi beneran kakak adik kok. Blog ini dimulai oleh Elsie yang memang kreatif tapi tak punya bakat bisnis. Setelah Emma bergabung, barulah blog ini berkembang dan tak terbendung. Sekarang blog ini sudah besar dan dikelola oleh beberapa kreator yang dipekerjakan secara profesional.
Yang saya sukai dari blog ini adalah tidak pelit ketika memberikan tutorial. Foto step by step nya besar-besar dan terang benderang.
3. A Creative Green Living
Blog ini didirikan oleh Carissa, seorang ibu yang pernah mengalami trauma 3 kali keguguran. Setelah akhirnya berhasil melahirkan anak pertama, Carissa memutuskan membuat blog dengan tema hidup sehat sebagai pengingat bagi dirinya sendiri dan untuk mengingatkan orang lain.
Tema hidup sehat yang Carissa buat bukan hanya sekitar makanan tapi juga kerajinan daur ulang, misalnya pouch dari plastik kemasan. Makanya saya happy sekali menemukan blog ini.
Sekarang konten blog ini dibantu oleh 2 teman bloggernya, sesama ibu rumah tangga dengan keahlian berbeda, yaitu resep sehat dan doodling. Suami Carissa juga ikut membantu riset pengunjung blog.
4. P.S. I Made This!
Berkat blog ini, Erica Domesek diberi julukan Fashion's Queen Of DIY dari Elle Magazine.
Kelebihan Erica memang memberikan personal touch pada semua proyek DIY sehingga benda yang tadinya biasa saja menjadi lebih cantik dan menyenangkan.
Dengan tampilan Erica sendiri yang cantik, banyak pengelola media online dan acara TV besar yang telah mengundangnya, antara lain The Marta Stewart News, The Nate Berkus Show, Vogue, InStyle dan beberapa media bisnis lainnya. Erica juga telah menerbitkan buku.
Yang saya sukai dari blog ini adalah template yang rapi dan tidak terganggu pop up ads, serta keragaman kategori craft and DIYnya.
5. Fall For DIY
Sebenarnya halaman depan blog ini kurang saya sukai karena tidak rapi. Belum lagi popup ads yang cukup mengganggu.
Tapi Fran, si pemilik blog ini punya sesuatu yang saya cita-citakan, yaitu e-course berbayar.
Saya berharap bisa menyimak cara kerja e-course-nya.Untuk kontennya sendiri saya rasa cukup lah. Saya bisa mengikuti.
6. Lovely Indeed
Begitu klik blog ini, saya langsung suka. Templatenya girly sekali. Waktu itu saya bahkan belum melihat apakah kontennya akan bermanfaat buat saya atau tidak.
Lovely Indeed merupakan ciptaan Chelsea, seorang ibu yang hobi membuat semuanya dari tangannya sendiri sejak kecil. Sekarang dia dibantu oleh 2 kontributor dan 1 ilustrator. Chealsea sudah pernah tampil sebagai feature di HGTV, Huffington Post dan sebagainya. Blognya juga telah bekerjasama dengan supermarket besar semacam Target. Catatan, ketika saya masih bekerja di eksportir, kami berkali-kali belum bisa tembus offering ke Target meski sudah mengirimkan sample.
Setelah membuka-buka kontennya, saya tambah suka karena fotonya besar-besar dan cerah. Penjelasannya pun cukup detil. Keren deh. Menurut saya, dibandingkan dengan blog Erica yang punya klaim keunggulan berupa personal touch diatas, blog ini malah kelihatan lebih personal.
7. DIY Inspired
Blog Dinah Wulf ini sudah pernah saya tulis di blog beyourselfwoman bertahun-tahun lalu sebelum blog ini fokus di craft dan DIY sebagai salah satu mom blogger dunia terkeren. Dinah telah menuntaskan pendidikan tinggi dan pernah bekerja bagai quda. Tapi sejak punya anak, Dinah memutuskan untuk fokus dirumah.
Dasar terbiasa kerja keras, Dinah pun nrithik, punya ide DIY yang tak terbendung sekitar rumah. Selain mempercantik ina inu sekitar rumah, Dinah juga berkreasi dengan bahan-bahan remeh seperti permen anaknya.
Sekarang Dinah sudah seperti selebblog yang featuring di acara-acara dan media-media besar. Tapi template blognya tidak berubah sejak pertama saya lihat bertahun-tahun lalu. Meski rapi dan tidak terganggu iklan, tapi templatenya terkesan kaku untuk seorang ibu-ibu. Jelek sekali. Saya tidak suka.
Nah begitulah 7 blog DIY rekomendasi saya yang bisa menjadi inspirasi bagi teman-teman pecinta DIY dan craft.
Semoga bermanfaat. Terima kasih sudah berkunjung.
3 Comments
Langsung cus ke TKP, aku suka si Dinah udah tahu dari dulu juga blognya dia
ReplyDeleteSama mak, padahal templatenya jele ya ehehee. Yg penting isinya.
DeleteDulu suka main ke blog lia griffith dan a beautiful mess itu...Kalo yg blog DIY yg bahasa Indonesia ada nggak mak? aq baru tau punya mak Lus dan craftbymood. Dulu Yana Ysew juga bkin blog menjahit gitu tp kayaknya hiatus lama.
ReplyDeleteDear friends, thank you for your comments. They will be appeared soon after approval.
Emoji